Selasa, 11 Februari 2014

Cahaya bulan datang mentari tenggelam
Kini malam tak secerah malam tahun sebelumnya
Langit berubah menjadi abu-abu kelam
Angin berhembus namun tak sesejuk malam seperti adanya

Mereka mengeluh…mereka merasa resah
Semua karena kedatangan segerombolan benda mati
Tajam pandangan mata tak lagi cerah
Kabut asap...mereka menusuk perlahan tanpa perasaan hati

Perlahan bulan tenggelam mentari kembali datang
Terik panasnya menusuk pikiran mereka yang gersang
Para perusak Ibu Pertiwi menjadi kambing hitam
Bukan hanya alam…pikiran mereka pun kini terkontaminasi suram

Sebagian dari mereka selalu mengeluh dengan keadaan
Mungkin saja angin tak lagi menjadi pujaan hujan
Masih pantaskah Khatulistiwa dipanggil hutan hujan tropis
Lihatlah di sekeliling kita…hanya ada kerusakan hutan akibat bisnis

Post a Comment: